ANALISIS PENDAPATAN USAHA PENGOLAHAN PRODUK STRONGWINE, CASCARA, DAN KOPI HIJAU DI ACEH TENGAH

CUT ANA FITRIA, NIM: 1905901010028 (2022) ANALISIS PENDAPATAN USAHA PENGOLAHAN PRODUK STRONGWINE, CASCARA, DAN KOPI HIJAU DI ACEH TENGAH. Universitas Teuku Umar.

[thumbnail of Cut Ana_Karya Ilmiah.pdf] Text
Cut Ana_Karya Ilmiah.pdf

Download (522kB)

Abstract

Tujuan penelitian ini dilaksanakan untuk menganalisis tingkat keuntungan pada usaha pengolahan produk turunan kopi arabika di UMKM Binaan KBQ Baburrayyan di Desa Berawang Dewal, Aceh Tengah, dimana analisis ini dapat mengetahui secara terperinci biaya produksi, penerimaan, pendapatan usaha yang dilakukan. Penelitian ini dilaksanakan selama kurang lebih 4 bulan dari bulan Agustus sampai dengan bulan November yang berlokasi di Aceh Tengah. Sumber data pada penelitian ini menggunakan data primer yang diperoleh dengan melakukan wawancara langsung dengan pemilik usaha dengan menggunakan daftar pertanyaan yang sudah disusun, dan data sekunder yang diperoleh dari studi literature, sumber tertulis dan instansi di tempat penelitian. Metode yang digunakan pada penelitian ini adalah metode studi kasus dengan analisis diskriptif kuantitatif, dengan menggunakan analisis perhitungan total biaya, total penerimaan, pendapatan, R/C ratio. Hasil penelitian menunjukkan bahwa total biaya produksi pada produk strongwine sebesar Rp. 4.044.453,-/bulan, total penerimaannya sebesar Rp. 13.000.000-/bulan, dan pendapatanya sebesar Rp. 8.979.547,-/bulan. Perhitungan biaya pada produk cascara total biaya produksi sebesar Rp. 4.450.734,-/bulan, total penerimaan sebesar Rp. 33.000.000,-/bulan, dan pendapatan sebesar Rp. 28.549.266,-/bulan. Hasil perhitungan pada produk kopi hijau total biaya produksinya sebesar Rp. Rp. 2.475.773,-/bulan, total penerimaan sebesar Rp.5.250.000,-/bulam, dan pendapatannya sebesar Rp. 2.774.227,-/bulan. Dari hasil analisis R/C Ratio pada ketiga produk turunan kopi arabika rata-rata R/C Ratio mendapat nilai lebih dari 1(R/C>1) yaitu pada produk strongwine mendapat nilai 3,23 yang berarti usaha tersebut menguntungkan, pada produk cascara mendapat nilai R/C Rationya sebesar 7.41 yang berarti usaha pengolahan produk tersebut menguntungkan, sedangkan pada produk kopi hijau memiliki nilai paling rendah diantara semua produk turunan kopi yaitu sebesar 2,12 namun kopi hijau juga menguntungkan dan layak untuk diusahakan

Item Type: Article
Subjects: Agribisnis
Divisions: Fakultas Pertanian > Agribisnis
Depositing User: Teuku Hermilan, S. IP
Date Deposited: 21 May 2024 03:34
Last Modified: 21 May 2024 03:34
URI: http://repositori.utu.ac.id/id/eprint/1269

Actions (login required)

View Item
View Item